Cileunyi - Bhabinkamtibmas Desa Cinunuk Polsek Cileunyi jajaran Polresta Bandung Polda Jabar Aiptu Heri Maryadi memastikan wilayah binaannya tetap aman dengan melaksanakan kontrol giat ronda malam/siskamling di Kp. Cijambe Rw.07 Desa Cinunuk Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Upaya ini dilakukan guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaannya. Jum'at (9/2/2024)
Dengan semangat dan dedikasi yang tinggi, Aiptu Heri Maryadi melaksanakan cek dan kontrol wilayah binaannya di malam hari. Ia berkeliling memantau berbagai titik rawan dan melihat kondisi sekitar untuk mengidentifikasi adanya potensi gangguan kamtibmas.
Selama Kunjungan ke wilayah binaannya, Aiptu Heri Maryadi tidak hanya melakukan pemantauan tetapi juga berinteraksi dengan warga yang ditemui. Ia menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, seperti mengingatkan kembali warga untuk selalu mengunci pintu dan jendela rumah, serta melaporkan segala kejadian yang menyangkut tindakan kriminalitas/melanggar aturan hukum kepada pihak berwenang.
Bhabinkamtibmas Aiptu Heri Maryadi juga memperkuat koordinasi dengan pos kamling setempat serta warga yang tergabung dalam sistem keamanan lingkungan. Ia menyampaikan pentingnya kerjasama aktif antara masyarakat dan kepolisian dalam menjaga keamanan wilayah. Dalam dialog yang terjalin, warga diberikan pemahaman tentang tindakan preventif yang dapat mereka lakukan untuk mencegah tindak kejahatan di sekitar mereka.
Kegiatan kontrol giat ronda malam yang dilakukan oleh Aiptu Heri Maryadi merupakan salah satu langkah konkret dalam menjaga keamanan wilayah binaan. Melalui kehadiran yang aktif dan peningkatan kontrol wilayah, diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi warga serta mencegah potensi tindak kejahatan.
Ia berharap agar kerjasama antara masyarakat dan kepolisian terus ditingkatkan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Wilayah Desa Cinunuk. Ia juga mengajak warga untuk menjadi bagian dari pola pikir dan tindakan preventif dalam menjaga keamanan, sehingga tercipta lingkungan yang kondusif dan harmonis bagi seluruh warga.
Sementara Kapolresta Bandung Kombes Pol. Dr. Kusworo Wibowo, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Cileunyi Kompol Suharto, S.H. mengatakan tindakan yang dilakukan Bhabinkamtibmas merupakan wujud keakraban dan sinergitas antara Polri dengan Masyarakat di wilayah Kecamatan Cileunyi.
"Selain itu sebagai pendukung untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif." Ujarnya
“Mudah-mudahan kebersamaan yang dilakukan Bhabinkamtibmas saat kunjungan silaturahmi dan kontrol pos kamling bisa meningkatkan motivasi warga turut menjaga keamanan lingkungan, ” Tandas Kompol Suharto, S.H.